Viktor Slamet Jadikan Cibal Sebagai Sentra Ternak Kambing

 

Viktor Slamet blusukan ke sawah (Foto : Grup pasangan Viktor-Baeng)
Viktor Slamet blusukan ke sawah (Foto : Grup pasangan Viktor-Baeng)

Ruteng, Floresa.co – Bakal calon bupati Manggarai Viktor Slamet akan menjadikan wilayah Cibal di Manggarai sebagai sentra peternakan kambing bila kelak terpilih sebagai bupati.

Hal itu dikatakan Viktor kepada Floresa.co disela-sela kunjungannya ke kampung Ponto di Desa Wae Renca dan Latung, Desa Latung pada Senin (9/3/2015). Dua desa tersebut berada di Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai, Flores.

“Cibal ini cocoknya untuk ternak kambing karena topografinya daerah ini terlalu curam. Jangan dipaksakan tanam cengkeh dan kopi. Cukup tanam lamtoro dan gamal banyak-banyak, lalu lepaskan kambing, sehingga tidak perlu banyak tenaga dan biaya,”ujarnya.

Menurut Viktor yang juga bekerja di Kementerian Pertanian ini, peternakan sapi tidak terlalu cocok untuk topografi seperti di Cibal. “Karena kemiringan, nanti bisa menimbulkan longsor,”ujarnya.

Dia melanjutkan agar memberikan nilai ekonomi yang tinggi, kambing yang cocok adalah kambing peranakan etawa yang banyak ada di Malang, Jawa Timur dan Jawa Tengah. “Saya sudah bicara di mana-mana untuk Cibal itu cocok kambing karena dengan topografi seperti ini tidak ada pilihan lain,”ujarnya.

“Cibal harus jadi sentra kambing, karena kemiringan topografinya ini. Tidak boleh ternak besar,”tambahnya.

Viktor Slamet akan maju dalam pemilihan umum kepala daerah Kabupaten Manggarai yang akan digelar Desember 2015 ini. Dia sudah memilih Silvester Baeng, seorang pegawai negeri sipil di Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olaraga Kabupaten Manggarai sebagai calon pendampingnya.

Cibal baik Kecamatan Cibal Barat maupun Kecamatan Cibal merupakan daerah dengan basis suara yang cukup banyak. Dua kecamatan ini merupakan bekas kedaluan Cibal di jaman pra kemerdekaan.

Viktor Slamet harus bersaing dengan Kamelus Deno untuk merebut suara masyarakat Cibal. Pasalnya, Deno yang selama 10 tahun menjadi Wakil Bupati Manggarai berasal dari Cibal bagian timur.

Tak hanya itu, bila Sebastian Salang juga akan maju, maka Viktor juga akan bersaing dengan Sebastian Salang. Sebastian Salang berasal dari Pelas, Desa Timbu, Kecamatan Cibal Barat. (PTD/Floresa)

spot_img

Artikel Terkini