Kapolsek Reo: Kegiatan Reses Yeni Veronika di Kajong Batal

Floresa.co – Kapolsek Reo, Ipda Alvian Hidayat mengatakan kegiatan reses Anggota DPRD NTT, Yeni Veronika yang rencananya berlangsung hari ini, Selasa, 24 Maret di Kampung Kajong, Kecamatan Reok Barat tidak jadi laksanakan.

Menurutnya, pasca kegiatan di Kampung Wangkal pada Senin malam kemarin, rombongan Yeni langsung pulang.

“Tadi sudah kita cek, tidak ada kegiatan di Kajong hari ini. Mereka langsung pulang usai kegiatan semalam,” kata Alvian kepada Floresa.co, Selasa petang.

BACA JUGA: Yeni Veronika Gelar Reses di Tengah Larangan Berkumpul Terkait Virus Corona

Yeni sebelumnya dilaporkan mengagendakan kegiatan reses di Kampung Kajong.

Resesnya di Kampung Wangkal, di mana foto-foto selama kegiatan beredar di media sosial menuai kecaman publik karena berlangsung di tengah adanya larangan pemerintah, termasuk Maklumat Kapolri, agar tidak melakukan pertemuan, demi mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

BACA JUGA: Orang yang Lawan Maklumat Polri Terkait Covid-19 Terancam Hukuman Penjara

Yeni, yang juga isteri Bupati Manggarai, Deno Kamelus dianggap memberi contoh buruk kepada masyarakat.

Dalam wawancara sebelumnya, Iptu Alvian mengatakan, sudah meminta arahan Kapolres terkait rencana kegiatan Yeni di Kajong.

Dan sesuai arahan Kapolres Manggarai, kata dia, kegiatan tersebut diimbau untuk dibubarkan.

FERDINAND AMBO/FLORESA

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini