KoLiterAksi – akronim dari Kolaborasi, Literasi dan Aksi – adalah sebuah inisiatif yang menyiapkan wadah bagi para siswa, mahasiswa, guru, dosen, pengamat, orang tua dan para pengelola lembaga pendidikan untuk belajar menulis di media, sekaligus membagikan pengetahuan dan pikiran kepada publik melalui tulisan.
Inisiatif ini merupakan bagian dari upaya memajukan literasi di NTT yang bisa membuka akses bagi bacaan-bacaan penting, eksplorasi gagasan dan latihan keterampilan berpikir kritis yang kemudian dituangkan dalam bentuk tulisan.
Kami menyediakan halaman khusus yang menjadi media bersama lintas sekolah dan universitas, tempat di mana setiap komponen pelaku pendidikan – siswa, mahasiswa, guru, dosen, orang tua, penyelenggara sistem pendidikan, pembuat kebijakan, dan lain-lain – membagi tulisan yang dapat diakses oleh komponen pelaku pendidikan lain dan oleh publik pada umumnya.
Kami mengharapkan terbangunnya koneksi antara sekolah dan kampus di NTT sehingga menjadi kekuatan kolektif bagi produksi berbagai wacana kritis demi mengambil bagian dalam upaya transformasi sosial.