Ruteng, Floresa.co – Komunitas Sabuk Hijau Manggarai – Flores, NTT kembali mengadakan kegiatan penanaman pohon di sejumlah mata air di wilayah Cibal Barat, salah satu wilayah yang kurang air di Manggarai.
Ini merupakan agenda rutin komunitas ini sejak 2015 lalu, setiap musim hujan tiba.
Januari tahun 2015 lalu, penanaman pohon dilakukan di Desa Gololanak dan Desa Latung, Cibal Barat. Masih di Cibal Barat, tahun ini, kegiatan penanaman pohon difokuskan di Desa Wae Renca, Sabtu (5/3/2016).
BACA Juga: Komunitas Sabuk Hijau Rayakan Natal Bersama Dengan Tanam Pohon
Sekretaris Komunitas Sabuk Hijau, Julius Masdai mengatakan kegiatan penanaman pohon di Wae Renca dilakukan di lima titik mata air yaitu di kampung Ponto, Karot, Ngancar, Lecem dan tanah Paroki Beanio di Golo Koe, bekas SDK Beanio.
Kegiatan ini, kata Julius dibuka secaraa resmi oleh Camat Cibal Barat dan dihadiri anggota DPRD Manggarai Yoakim Jehati.
“Tujuan kegiaatan ini, untuk menyelamatkan sumber-sumber mata air di desa-desa yang airnya kurang,”ujar Julius kepada Floresa.co usai kegiatan.
Kegiatan tanam pohon di mata air, kata dia, sudah menjadi agenda tahunan komunitas Sabuk Hijau. Musim hujan tahun depan rencananya diadakan di Desa Ladur, Cibal.
Dalam melaksanakan kegiatan ini, masyarakat setempat dan pemerintah desa serta kecamatan dilibatkan. Selain itu, juga guru-guru SM3T yang bertugas di Manggarai juga ambil bagian.
Ada pun pohon yang ditanam adalah pohon Ara,Gayam, Maras,Beringin, dan Larok. Khusus di tanah paroki, pohon yang ditanam adalah pohon mahoni. (Petrus/PTD/Floresa)