Keuskupan Ruteng Umumkan Uskup Pertama Labuan Bajo Hari Ini

Keuskupan Labuan Bajo, yang meliputi 25 paroki di wilayah Kabupaten Manggarai Barat adalah keuskupan yang baru dibentuk, mekar dari Keuskupan Ruteng saat ini.

Baca Juga

Floresa.co – Otoritas Gereja Katolik Keuskupan Ruteng di Provinsi Nusa Tenggara Timur akan mengadakan pengumuman uskup terpilih untuk Keuskupan Labuan Bajo hari ini 21 Juni.

Hal tersebut disampaikan melalui surat resmi yang telah tersebar luas di kalangan umat, ditandatangani oleh Vikaris Jenderal Keuskupan Ruteng, Romo Alfons Segar.

“Mari kita menyambut uskup terpilih Keuskupan Labuan Bajo dengan suka cita sembari mendoakan uskup terpilih agar dilimpahi segala berkat dalam karya pelayanannya,” kata pihak Keuskupan Ruteng.

Surat tersebut, yang ditujukan kepada para Vikaris Episkopal, para Imam dan biarawan-biarawati, serta umat se-Kota Ruteng dan sekitarnya, menyatakan ibadat pengumuman uskup terpilih akan diadakan dalam sebuah ibadat di Gereja Katedral St. Maria Diangkat ke Surga-St. Yosef Ruteng pada pukul 17.30 Wita.

Sementara untuk umat di Labuan Bajo dan sekitarnya, pengumuman uskup terpilih akan diadakan di Gereja Paroki Roh Kudus Labuan Bajo, “sesuai undangan Administrator Kevikepan Labuan Bajo.”

Keuskupan Labuan Bajo, yang meliputi 25 paroki di wilayah Kabupaten Manggarai Barat adalah keuskupan yang baru dibentuk, mekar dari Keuskupan Ruteng saat ini.

Pusatnya adalah kota pariwisata super premium Labuan Bajo.

Jumlah umat Katolik di wilayah itu adalah 218.535 jiwa atau sekitar 79 persen dari total 276.284 jiwa, dengan penduduk Katolik terbanyak di wilayah Kecamatan Lembor.

Editor: Anno Susabun

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kawan-kawan bisa berdonasi dengan cara klik di sini.

Terkini

spot_img