PILIHAN EDITOREmpat SMA Langganan Juara di NTT dalam Dua Tahun Terakhir

Empat SMA Langganan Juara di NTT dalam Dua Tahun Terakhir

Floresa.co – Pemerintah sudah mengumumkan hasil Ujian Nasional (UN) tahun 2016 pada Sabtu 7 Mei 2016 kemarin. Hasil UN ini tidak untuk menentukan lulus tidaknya siswa, tetapi untuk memetakan kualitas pendidikan di Indonesia.

Dalam catatan Floresa.co, selama dua tahun sejak 2015 lalu, ada empat sekolah yang selalu masuk dalam peringkat lima besar sekolah dengan rata-rata nilai UN terbaik di NTT.

BACA JUGA:

Berikut sekolah-sekolah tersebut:

1. SMA Seminari Pius XII Kisol

Sekolah yang terletak di Manggarai Timur ini tahun 2015 lalu meraih peringkat pertama untuk jurusan IPA dan IPS. Sayangnya, tahun 2016 ini, sekolah calon imam ini tidak lagi berada pada posisi lima besar untuk jurusan IPA.

2. SMA Kristen Mercusuar Kupang

Tahun 2015 lalu, SMA Kristen Mercusuar Kupang meraih peringkat kedua untuk jurusan IPA. Tahun 2016 ini, sekolah ini berhasil mempertahankan posisi itu.

3. SMA Katolik Santa Trinitas di Manggarai Barat

Tahun 2015 lalu, SMA Santa Trinitas berada pada peringkat keempat untuk jurusan IPS. Tahun 2016, sekolah ini berhasil menambah deretan prestasinya yaitu berada pada peringkat kedua untuk jurusan IPS dan peringkat kedua untuk jurusan bahasa.

4. SMA Negeri Kapan di Timor Tengah Selatan (TTS)

Pada tahun 2015, SMA Negeri Kapan berada pada peringkat kedua untuk jurusan bahasa. Pada tahun 2016 ini, berhasil menambah deretan prestasinya, yaitu peringkat kelima untuk jurusan IPS dan peringkat keempat jurusan Bahasa.

(TER/Floresa)

DUKUNG KAMI

Terima kasih telah membaca artikel kami.

Floresa adalah media independen. Setiap laporan kami lahir dari kerja keras rekan-rekan reporter dan editor yang terus berupaya merawat komitmen agar jurnalisme melayani kepentingan publik.

Kami menggalang dukungan publik, bagian dari cara untuk terus bertahan dan menjaga independensi.

Cara salurkan bantuan bisa dicek pada tautan ini: https://floresa.co/dukung-kami

Terima kasih untuk kawan-kawan yang telah mendukung kami.

Gabung juga di Grup WhatsApp pembaca kami dengan klik di sini atau di Channel WhatsApp dengan klik di sini.

BACA JUGA

spot_img

TERKINI

BANYAK DIBACA