ReportaseMendalamSensasi Se'i di Gading Serpong  

Sensasi Se’i di Gading Serpong  

Soal harga, tidak terlalu mahal, berkisar antara 35 ribu dan 40 ribu per menu.

Floresa.co yang datang ke lokasi ini pada Minggu (14/2/2016), menyaksikan pengujung, yang tidak tidak saja dari orang-orang suku Timor.

Orang-orang Jawa, juga Tionghoa mengunjungi rumah makan ini. Suasananya lumayan ramai.

Tony Hasan, asal  Jakarta mengatakan, ia sangat suka dengan se’i. “Se’i babi memiliki rasa yang unik dan khas dibanding dengan babi panggang lain,” katanya.

Ia juga sangat doyan dengan sayur tumis jantung pisang. “(Rasanya) nikmat, perpaduan gurih manis dan sedikit rasi pahit,” ungkapnya.

Tak hanya itu, se’i iga juga favoritnya. “Makyus karena ditambah saus panggang khusus khas Timor,” akunya.

Meski soal rasa sudah pasti oke, namun, ada catatan juga.  Pengelolah Warung Ce mesti lebih peka lagi dengan kebersihan, karena masih mudah menemukan sisa-sisa makanan yang berserakan di lantai.

Di atas semuanya itu, Warung Ce menjadi pengobat rindu Anda yang meski jauh dari tanah Timor, tapi tetap bisa merasakan sensasi se’i. (Ari D/Emanuel Marianus/ARL/Floresa)

DUKUNG KAMI

Terima kasih telah membaca artikel kami.

Floresa adalah media independen. Setiap laporan kami lahir dari kerja keras rekan-rekan reporter dan editor yang terus berupaya merawat komitmen agar jurnalisme melayani kepentingan publik.

Kami menggalang dukungan publik, bagian dari cara untuk terus bertahan dan menjaga independensi.

Cara salurkan bantuan bisa dicek pada tautan ini: https://floresa.co/dukung-kami

Terima kasih untuk kawan-kawan yang telah mendukung kami.

Gabung juga di Grup WhatsApp pembaca kami dengan klik di sini atau di Channel WhatsApp dengan klik di sini.

BACA JUGA

spot_img

TERKINI

BANYAK DIBACA