Floresa.co – Caleg DPR RI petahana dari Dapil NTT 1 Melchias Markus Mekeng mengakui, untuk kembali memenangkan persaingan perebutan kursi DPR dalam pemilu legislatif 9 April lalu, ia menghabiskan dana Rp 600 juta.
“Sangat minim, Kira-kira 600 juta”, katanya dalam wawancara khusus dengan Majalah FLORESA.
Ia mengakui dana itu digunakan untuk cetak kalender, kartu nama, stiker dan dana operasional saat dirinya berkunjung ke sejumlah kabupaten di Dapil 1, seperti Sikka, Flores Timur dan Lembata.
Mekeng menambahkan, dana itu memang tak seberapa jika dibandingkan dengan caleg lain.
“Sangat sedikit dibandingkan dengan caleg-caleg yang mengeluarkan uang bermiliar-miliar. Kalau saya tidak”, katanya.
“Saya merasa lebih terhormat jika saya tidak dipilih dibandingkan saya main uang agar terpilih”, lanjut politisi Partai Golkar ini.
Dalam Pileg kali lalu, Mekeng meraup 73.120 suara, yang menempatkan dirinya sebagai peraih suara terbanyak kedua untuk Dapil NTT 1, setelah Laurens Bahang Dama, politisi PAN yang mendapat 79.603 suara.
Lebih dari 50 persen suara Mekeng, yaitu 43.370 suara diraih dari Sikka.
Simak wawancara lengkap Mekeng dengan Majalah Floresa dalam Floresa Edisi Mei