Kapolda NTT Endang Sunjaya Diganti

Jakarta, Floresa.co – Kepala Kepolisian Daerah NTT, Brigjen Pol Endang Sunjaya dipromosikan ke Mabes Polri menjadi Irwil III Itwasum.

Posisi Endang sebagai Kapolda NTT digantikan Brigjen Widiyo Sunaryo yang sebelumnya bertugas di Divisi Hubungan Internasional Mabes Polri.

Selain Endang, di awal tahun 2015 ini ada 6 Kapolda lainnya yang juga diganti.

Endang Sunjaya dilantik menjadi Kapolda NTT pada September 2014.

Salah satu komitmen Endang ketika menjadi Kapolda NTT adalah memberantas perdagangan manusia (human trafficking) di NTT.

Ia bahkan menyebutkan NTT menjadi daerah dengan tingkat perdagangan manusia yang terbesar di Indonesia. Namun, belum ada catatan gemilang dari kinerja Endang dibidang pemberantasan trafficking di NTT. Karena hingga kini, kejahatan kemanusian itu masih merebak.

Justru di saat Endang menjadi Kapolda NTT, seorang perwira Polisi di Polda NTT, yaitu Brigadir Rudi Soik yang berupaya melakukan pemberantasan perdagangan manusia di NTT dipenjara.

Rudi Soik divonis empat bulan penjara pada Februari 2015 karena dituduh melakukan penganiayaan terhadap calo Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Prestasi yang menonjol dari Endang ketika menjadi Kapolda NTT adalah penangkapan seorang terduga teroris di Manggarai Barat pada April 2015.  Selain itu, juga penangkapan tiga orang terduga anggota jaringan negara Islam Irak dan Suria (ISIS) pada Agustus 2015 di Alor.

Endang juga berhasil mengamankan proses Pilkada serentak di NTT terutama di Manggarai dan Manggarai Barat yang sempat diwarnai ketegangan. Ia bahkan terjun langsung ketika terjadi ketegangan di Labuan Bajo saat pendaftaran bakal calon pada Juni 2015. Saat terjadi ketengan di Satar Mese, Kabupaten Manggarai pada saat rekapitulasi Endang juga terjun langsung ke lokasi. (Petrus D/PTD/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini. Gabung juga di grup WhatsApp pembaca kami dengan klik di sini.

TERKINI

BANYAK DIBACA

BACA JUGA