Terduga Teroris yang Ditangkap Di Mabar Diduga Bagian dari Kelompok Santoso

Labuan Bajo, Floresa.co – Tim gabungan dari Kepolisian dan TNI menangkap terduga teroris atas nama Sarfudin ( 24 tahun) di Kampung Bambor, Desa Watu Wangka, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, Flores, NTT, Sabtu (18/4/2015).

Kepala Kepolisian Resort Manggarai Barat AKBP Jules Abraham Abas mengatakan terduga teroris tersebut berasal dari Bima, NTB dan merupakan bagian dari kelompok teroris pimpinan Santoso.

“Benar ada penangkapan teroris yang berinisial S, dari provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Diduga yang bersangkutan merupakan jaringan kelompok Santoso yang diduga sebagai eksekutor Kapolsek Wera (Kecamatan Ambalawi), Bima Agustus tahun lalu”,ujar Jules kepada Floresa.co, Sabtu (18/4/2015) malam.

Abraham mengatakan saat ini terduga teroris tersebut sedang diinterogasi oleh tim Densus 88 di Mapolres Manggarai Barat. “Yang bersangkutan ditangkap oleh tim gabungan yang dipimpin oleh Kasatreskim Polres Mabar, dengan anggota-anggotan terdiri dari Kapolsek Lembor, Kapolsek Sano Nggoang, kemudian anggota Koramil Lembor dengan anggota Intel Kodim Manggarai serta monotoring tim dari Densus 88,”jelas Jules. (PTD/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini. Gabung juga di grup WhatsApp pembaca kami dengan klik di sini.

BACA JUGA

BANYAK DIBACA