NUSANTARAPerempuan Pendukung Jokowi Deklarasikan Diri

Perempuan Pendukung Jokowi Deklarasikan Diri

Ketua Umum Sekretariat Nasional Perempuan Pendukung Jokowi, Irene Shanty Parhusip,
Ketua Umum Sekretariat Nasional Perempuan Pendukung Jokowi, Irene Shanty Parhusip,

Jakarta, Floresa.co – Dukungan terhadap Calon Presiden dari PDIP, Joko Widodo terus mengalir. Pada Rabu (30/4/2014) dukungan disampaikan sejumlah perempuan yang tergabung dalam Sekretariat Nasional Perempuan Pendukung Jokowi. Mereka resmi mendeklarasikan diri di Jakarta.

Ketua umum kelompok ini, Irene Shanty Parhusip mengatakan, tujuan mereka adalah untuk memenangkan Joko Widodo. “Kami membentuk tim sukses untuk mendukung Jokowi menjadi calon presiden,” ujarnya.

Menurut pengakuannya, meski ada simpatisan dari PDI Perjuangan, keanggotaan Seknas didominasi oleh relawan dari berbagai daerah. Awalnya, mereka berkenalan melalui media sosial. Kesamaan pandangan terhadap Jokowi mendorong mereka menyatukan diri dalam Seknas ini. Ia membantah ada kepentingan politik di balik deklarasi ini.

“Saya dari NGO, tidak terlibat sama sekali di partai. Saya enggak punya kepentingan apa-apa. Saya mengagumi Jokowi. Saya ingin dia jadi presiden. Begitu juga teman-teman yang lain,” jelasnya.

Untuk memenangkan Jokowi, Seknas membangun jaringan yang berkampanye di wilayah-wilayah. Ada pula relawan di luar negeri, di antaranya, Skotlandia, Amerika, dan Australia. Di Tanah Air, Seknas sudah terbentuk di Palembang dan Karawang.

Irene berharap, jika Jokowi terpilih sebagai presiden, peran perempuan di ranah publik akan lebih baik.

“Bukan hanya sebagi penghias, tapi juga turun langsung. Saya sangat percaya gaya kepemimpinan Jokowi,” kata Irene.

 

DUKUNG KAMI

Terima kasih telah membaca artikel kami.

Floresa adalah media independen. Setiap laporan kami lahir dari kerja keras rekan-rekan reporter dan editor yang terus berupaya merawat komitmen agar jurnalisme melayani kepentingan publik.

Kami menggalang dukungan publik, bagian dari cara untuk terus bertahan dan menjaga independensi.

Cara salurkan bantuan bisa dicek pada tautan ini: https://floresa.co/dukung-kami

Terima kasih untuk kawan-kawan yang telah mendukung kami.

Gabung juga di Grup WhatsApp pembaca kami dengan klik di sini atau di Channel WhatsApp dengan klik di sini.

BACA JUGA

spot_img

TERKINI

BANYAK DIBACA