5 Orang Terhanyut Banjir di Lembor, 2 Belum Ditemukan

Baca Juga

Saat dihubungi Floresa.co, Senin (1/2/2016) malam, Ketut Gede Ardana, Kepala kantor Basarnas NTT membenarkan peristiwa banjir hingga memakan korban tersebut.

“Pada 31 Januari, telah terjadi banjir Wae Laci, Desa Siru, Kecamatan Lembor Kabupaten Manggarak Barat,” kata Ketut yang disampaikan oleh Jimmy Fallo, Serka SAR NTT.

Ia mengaku, dalam upaya pencarian oleh tim SAR dan sejumlah pihak termasuk masyarakat setempat sejak 31 Januari kemarin sudah berhasil menemukan 3 orang korban banjir.

Ketut mengatakan, untuk mengevakuasi dan memudahkan seluruh upaya pencarian, kemarin Basarnas NTT sudah berangkat tim rescue Pos SAR Manggarai Barat berjumlah 9 orang. Mereka menggunakan 1 buah truck personil dan sudah menyediakan 1 buah Rubber Boat dilengkapi palsar untuk melakukan operasi SAR.

“Hingga saat ini korban belum ditemukan. Namun hari ini tim Sar menemukan barang milik korban berupa ransel dan sarung,” aku Ketut.

Esok, katanya, masih melanjutkan upaya pencarian terhadap dua orang korban banjir tersebut. (Ardy Abba/PTD/Floresa).

 

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kawan-kawan bisa berdonasi dengan cara klik di sini.

Terkini